Discover / Temukan

Minggu, 29 Januari 2012

50 Tahun Gerakan Pramuka Indonesia ( 50 Years of Scout Movement of Indonesia )


Diterbitkan : 14 Agustus 2011
Perancang:
- Ermambang Bendung Wijaya
- Lona Raditya Soedarsono
- Olivia Amalia Valentine
SHP ini diterbitkan dalam rangka memperingati 50 tahun Gerakan Pramuka Indonesia. Terdiri dari 3 prangko yang masing-masing bernilai Rp 2.500 yang menampilkan karya hasil lomba desain prangko Indonesia 2010.
Gerakan Pramuka Indonesia adalah organisasi yang menyelenggarakan pendidikan kepanduan di Indonesia. Pramuka merupakan singkatan dari "Praja Muda Karana" yang berarti "Rakyat Muda yang Suka Berkarya".
Sejarah Gerakan Kepanduan di Indonesia berawal dari tahun 1923 dengan dibentuknya National Padvinderij Organisatie (NPO) di Bandung. Setelah proklamasi kemerdekaan, pada tanggal 28 Desember 1945 di Solo, Pandu Rakyat Indonesia dibentuk sebagai satu-satunya organisasi kepanduan. Akhirnya pada tanggal 20 Mei 1961 Gerakan Pramuka dibentuk dan ditetapkan sebagai satu-satunya badan yang menyelenggarakan pendidikan kepanduan di Indonesia.

Senin, 23 Januari 2012

Tokoh Nasional ( Indonesian Prominent Peoples )


Diterbitkan : 17 Agustus 2011
Perancang: Tim Desainer Peruri
SHP ini diterbitkan dalam rangka mengenang tokoh-tokoh nasional. Terdiri dari 2 prangko yang masing-masing bernilai Rp 2.500:

- Dr. Mohammad Natsir (1908-1993)
Beliau juga bergelar Datuk Sinaro Panjang adalah pejuang dalam kancah politik nasional dan kenegaraan. Puncak karirnya ketika diangkat sebagai Perdana Menteri pada saat Republik Indonesia kembali ke bentuk negara kesatuan.

- Sutomo (1920-1981)
Beliau adalah salah satu tokoh penting perjuangan mempertahankan kemerdekaan Republik Indonesia. Beliau lebih dikenal sebagai Bung Tomo. Dalam pertempuran melawan tentara Inggris pada bulan November 1945, Bung Tomo mengobarkan semangat rakyat Surabaya melalui pidatonya di Radio Pemberontakan.

Minggu, 15 Januari 2012

Prangko Malaysia: KTT Non Blok ke 13- Kuala Lumpur 2003 (Malaysian Stamps: The 13th NAM Summit -Kuala Lumpur 2003)


Perancang: National Security Printer Sdn. Bhd.
Diterbitkan : 6 Februari 2003
SHP ini diterbitkan untuk memperingati diselenggarakannya KTT Non Blok ke 13 yang diadakan tanggal 20 - 25 Februari 2003 di Kuala Lumpur, Malaysia. Terdiri dari 2 prangko setenant masing-masing bernilai 2x30 sen dan 2x50 sen yang menggambarkan logo KTT Non Blok ke 13, merpati dan bendera Malaysia.
Gerakan Non Blok diinspirasi dari Konferensi Asia Afrika pertama yang diadakan di Bandung tahun 1955 dengan Dasa Sila Bandungnya.
KTT Non Blok pertama diadakan di Beograd, Yugoslavia(eks) tahun 1961. Indonesia pernah menjadi tuan rumah KTT Non Blok ke 10 tahun 1992.

Sabtu, 14 Januari 2012

Philanippon 2011

Perancang Sampul: Pidi Baiq
SHP Souvenir Sheet ini diterbitkan untuk memperingati Pameran Filateli  tingkat dunia yang diadakan di Yokohama, Jepang mulai tanggal 28 Juli - 2 Agustus 2011.
Souvenir sheet ini senilai Rp 10.000 menggambarkan tokoh-tokoh punakawan dengan latar belakang motif megamendung dan logo Philanippon '11
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...